Wakil ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI) 1978 Jawa Tengah, Moh Jamaah dalam Halal Bihalal IPHI Jateng yang digelar dikediamannya mengatakan bahwa dari forum silaturahmi antar anggota tersebut tercetus agenda konsolidasi terkait permohonan untuk revisi KUHAP dan lain-lain.
Menurutnya, dalam kesempatan itu pihaknya juga sebagai salah satu pengusul revisi, akan segera menggelar rapat konsolidasi terkait penyampaian informasi terbaru Revisi UU Advokat yang saat ini telah masuk dalam Prolegnas 2024.
“Dengan adanya, penguatan sikap moral integritas advokat sehingga tercapai derajat ovicium nobile atau derjad mulia. Dia bisa mendampingi masyrakat matginal lemah dalam pengakan hukum yang melibatkan caturwangsa yakni penegak hukum. Kepolisian, kejaksaan dan advokat,” ungkap Jamaah saat ditemui dalam acara Halal Bihalal IPHI di Lawang Djati Kudus, Sabtu (18/05/2024).
Ditempat yang sama, Ketua DPD IPHI 1978 Jawa Tengah, Victor Nizam membeberkan bahwa pihaknya saat ini sedang menggodok rencana pembukaan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) untuk mahasiswa serta masyarakat di Jawa Tengah dalam waktu dekat.
“Program ini dilakukan untuk melahirkan para advokat profesional yang betul-betul bisa menjadi andalan bagi masyarakat sebagai jasa pendampingan hukum. Satu atau dua bulan ke depan kita aka nada rapat, nanti akan kita ajukan ke DPP (Dewan Pengurus Pusat) akan bisa segera dilakukan uji advokat ini,” kata Victor.
Ia membeberkan untuk persyaratan mengikuti PKPA ini, para peserta harus menguasi suatu displin ilmu dalam bidang hokum, seperti kepailitan, hokum pidana, teknis untuk berdebat di persidangan, dan lain sebagainya.
“Nanti kalau lebih dari 30 orang pesertanya, akan dilakukan ujian advokat secara tatap muka.tapi kalau kurang dari 30, akan kita lakukan secara daring, karena kasihan juga kalau ada yang dari jauh,” tuturnya.
Selain membeberkan akan dibukanya program PKPA, Victor juga menyampaikan bahwa kegiatan halal bihalal yang dilangsungkan di Kudus ini juga untuk menguatkan anggota IPHI 1987 dalam perkembangan dunia advokat saat ini.
“Di Jateng sudah memiliki 19 DPC (Dewan Pimpinan Cabang), kalau dilihat seluruh anggota ada 300 lebih, dengan adanya banyaknya anggota untuk keakraban kita butuh kumpul, mome pasnya ya di halal bihala ini,” katanya.
Sementara itu, Dewan Pengurus Pusat (DPP) Ari Nizam yang hadir dari Jakarta menyampaikan bahwa, dalam waktu dekat juga akan diselenggarakan lomba karya ilmiah bagi mahasiswa jurusan hukum. Yang tujuannya, juga untuk mewadahi sekaligus menyiapkan calon advokat yang berkualitas.
“Kita akan membuat karya ilmiah untuk mahasiswa fakultas hukum, kita coba berikan ruang untuk pemikiran dan masukan positif mereka,” katanya.
Terakhir, Ari juga berpesan kepada seluruh anggota IPHI agar tetap menjaga kritisisme dalam membela hak dan kepentingan masyarakat. Tetap maju serta tetap solid sebagai salah satu organisasi penasihat hukum yang besar di Indonesia. (YM/YM)